Jumat, 13 Juli 2018

Resep Masakan Ikan Tongkol Bumbu Rica

Masakan rica rica - mungkin identik dengan ayam, pedas dan bau rempah nya yang khas dan tidak heran bila menu ini sangat digemari oleh masyarakat indonesia ya karena indonesia identik dengan masakan nusantara yang khas dan pasti nya yang pedas.


nah di artikel saya kali ini akan mencoba mengkreasikan masakan rica tapi berbahan dasar ikan tongkol dan pastinya buat kalian yang tidak suka daging ayam bisa coba resep ini di rumah karna selain mudah untuk membuatnya kalian juga bisa meng aplikasikan nya di dapur kalian.dan bahan-bahan yang perlu kalian siapkan untuk membuat resep masakan ikan tongkol bumbu rica adalah sebagai berikut:

 Bahan dasar Resep Masakan Ikan  Tongkol Bumbu Rica

 2 ekor ikan tongkol

 1 sendok makan air perasan jeruk nipis

 1 sendok teh garam

Bahan bumbu Resep Masakan Ikan  Tongkol Bumbu Rica

2 batang serai memarkan

1 unting kemangi ambil daunya

3 lembar daun jeruk

2 lembar daun salam

100 ml air

 Garam secukupnya

 Gula secukupnya

 Penyesap secukupnya

  Minyak goreng secukupnya untuk menumis bumbu

Bumbu halus Resep Masakan Ikan  Tongkol Bumbu Rica

8 siung bawang merah

6 siung bawang putih

4 butir kemiri

1 sendok teh ketumbat bubuk

10 buah cabe rawit

 5 buah cabai keriting

1 ruas jari jahe

1 ruas jari kunyit

1 ruas jari lengkuas

1/2 sendok teh merica bubuk

Cara memasak Resep Masakan Ikan  Tongkol Bumbu Rica

1.potong ikan tongkol sesuai selera cuci bersih lalu campur dengan perasan air jeruk nipis dan garam diamkan selama 5 menit

2.tumis bumbu halus bersamaan dengan daun salam, daun jeruk dan serai sampai harum

3.masukan air, garam, gula dan penyedap ( cicipi kuahnya) biarkan sampai mendidih

4.setelah mendidih masukan ikan tongkol aduk aduk sebentar dan biarkan sampai air menyusut

5.setelah air menyusut masukan daun kemangi aduk aduk sebentar lalu matikan kompornya

6.angkat ikan tongkol bumbu rica lalu pindahkan ke piring saji dan beri taburan daun kemangi diatasnya

7.ikan tongkol bumbu rica siap untuk disajikan

Nah cukup mudah bukan untuk membuat resep masakan ikan tongkol bumbu rica ini dan pastinya soal rasa jangan diragukan lagi ya.
Semoga keluarga anda suka ya dengan masakan ini dan jangan lupa share resep ikan tongkol bumbu rica ini agar bisa bermanfaat bagi orang lain.

baca juga

resep masakan ayam bakar taliwang

resep masakan tongkol suwir pedas kemangi

resep masakan ikan tenggiri bumbu balado

resep masakan ikan tongkol bumbu rica

resep ikan gurame asam manis

resep ikan mujaer bakar sambal kecap

resep soto ikan patin

cara membuat petis madura

cara mengolah ikan yang baik dan sehat untuk di konsumsi

resep ikan bandeng bumbu rujak





Terimakasih telah mengunjungi blok saya mohon maaf bila ada tulisan yang kurang lengkap mohon dimaklumi dan sampai jumpa di artikel saya selanjutnya terimakasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar